Dibanderol Mulai Rp4,2 Juta, OPPO Reno12 F Series Resmi Meluncur
- Penulis : Imron Fauzi
- Sabtu, 10 Agustus 2024 19:12 WIB

Untuk daya tahan, ponsel ini dibekali baterai berkapasitas 5000 mAh dengan dukungan pengisian cepat 45W.
Ponsel ini tersedia dalam tiga pilihan warna: Amber Orange, Olive Green, dan Matte Grey.
OPPO Reno12 F 5G
Baca Juga: Aplikasi 'Temu' Tak Bisa Diterapkan di Indonesia, Kemendag: Terganjar Sama Peraturan Pemerintah
Dari segi spesifikasi, Reno12 F 5G dibekali chip berbeda dari versi reguler, yakni MediaTek Dimensity 6300 dengan arsitektur 6 nm.
Ada dua opsi konfigurasi memori, yaitu RAM 12GB+12GB dengan ROM 256GB dan RAM 12GB+12GB dengan ROM 512GB.
Layarnya menggunakan panel AMOLED berukuran 6,67 inci dengan dukungan refresh rate 120 Hz.
Baca Juga: Dokter Tim Persib Jelaskan Kondisi Kesehatan Febri, Beckham dan Klok
Kamera pada Reno12 F 5G memiliki spesifikasi yang mirip dengan versi reguler, dengan kamera utama 50 MP, kamera ultrawide 8 MP, dan kamera makro 2 MP. Kamera depan juga beresolusi 32 MP.
Namun, kamera utamanya dilengkapi dengan teknologi Optical Image Stabilization (OIS).
Ponsel ini juga dilengkapi baterai berkapasitas 5000 mAh dengan pengisian cepat 45W.
Baca Juga: Gunung Semeru Erupsi Lagi dengan Amplitudo Mencapai 22 MM hingga Dini Hari Rabu.
Reno12 F 5G hadir dalam dua pilihan warna, yaitu Olive Green dan Amber Orange.