Objek Wisata di Bukittinggi Dipadati Pengunjung pada Awal Juli
- Penulis : Imron Fauzi
- Sabtu, 13 Juli 2024 18:05 WIB

"Seperti Lomba Pacu Kuda Walikota Bukittinggi Cup dan yang terbaru Lomba Duta Wisata Bujang Jo Gadih yang dilaksanakan secara outdoor di Stasiun Lambuang. Hal ini merupakan suatu pembaruan pada ajang tersebut, karena sebelumnya hanya dilaksanakan tertutup," sebutnya.
Selain untuk memperkenalkan hal positif dari event tersebut juga menjadi magnet untuk kunjungan wisatawan ke Stasiun lambuang sebagai icon wisata kuliner terbesar di Sumatera Barat.
"Strategi yang dilakukan untuk terus meningkatkan jumlah kunjungan wisatawan ke Kota Bukittinggi adalah dengan tetap melakukan pemeliharaan sarana prasarana di Objek Wisata dan melakukan atraksi-atraksi yang menarik wisatawan," ujarnya.
Baca Juga: Guna Cegah Inflasi, Pemprov Maluku Gencarkan Pasar Murah
Atraksi yang digelar seperti menyuguhkan pertunjukan seni setiap minggunya di objek wisata serta penampilan Akustik Band yang dilaksanakan di Benteng Fort de Kock dan Taman Panorama Lobang Jepang.
"Di Taman Marga Satwa Budaya Kinantan sendiri, masyarakat diberikan fasilitas untuk dapat berfoto dengan satwa seperti burung, reptile maupun harimau. Selain itu proses memandikan gajah pun dapat menarik wisatawan untuk berkunjung," katanya.
Untuk Benteng Ford De Kock sebagai benda Cagar Budaya pun terus dilakukan pemeliharaan untuk menjaga keasliannya, terakhir telah dilakukan pemeliharaan oleh Badan Pelestarian Kebudayaan bersama Dinas Pendidikan dan Kebudayaan terhadap Meriam yang berada di lokasi benteng.***
Baca Juga: Pemkot Kediri Sebut Harga Komoditas Bahan Pokok di Pasar Tradisional Masih Terjangkau